02 Mei 2009

HARDIKNAS

Ada yang istimewa dalam upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) kali ini, apa itu? Simak sampai akhir ya…
Seperti biasa setiap tanggal 2 Mei di semua sekolah/madrasah negeri maupun swasta, perguruan tinggi negeri dan swasta di lingkungan Departemen Pendidikan Nasional, Departemen Agama dan Departemen lain yang terkait mengadakan Upacara Bendera, tidak terkecuali di SMK Negeri 2 Adiwerna Tegal. Acara rutin ini memang ga beda jauh dengan upacara bendera setiap hari Senin, susunan acaranya juga sama, hanya kepala sekolah yang menjadikan upacara ini sedikit istimewa dengan memakai pakaian khas daerah Tegal.
Dalam sambutan yang dibacakan kepala sekolah, Menteri Pendidikan RI mengatakan bahwa tema Hari Pendidikan Nasional tahun 2009 adalah : “Pendidikan Sains, Teknologi & Seni Menjamin Pembangunan Berkelanjutan Dan Meningkatkan Daya Saing Bangsa”. Kalau menurut saya, Tema Hardiknas 2009 tsb bener-bener SMIK BANGET, coba deh lihat : Sains Dan Teknologi kan sebenarnya makanan sehari-hari anak TKJ dan Multimedia, terus Seni merupakan ruh-nya jurusan Kayu, Logam dan Tekstil, kalau mau jujur tema tersebut tidak akan bisa diklop-klopkan dengan sekolah lain selain SMIK (nyombong dikit ah..)
Dalam upacara tsb diserahkan pula hadiah dan piagam penghargaan kepada para Teladan, kategorinya : Wali Kelas Teladan jatuh ke tangan Ibu Ariyanti, SE., Bengkel terbersih dimenangkan oleh Bengkel Kayu (salut untuk pa Harjo), Caraka terbaik digondol oleh Mas Umron, Siswa/siswi teladan dengan urutan 3 besar siswa/siswi jurusan Multimedia, TKJ dan Tekstil. Selamat bagi semua ya… mudah-2an bisa dipertahankan di tahun depan.
Dan ini acara Istimewa yang belum pernah ada sebelumnya : Pembakaran Sepatu siswa yang tidak memenuhi standar / kriteria dari sekolah. Memang agak sedikit mubadzir, tapi kata Pak Ust.Latifudin, jangan melihat mubadzirnya tapi lihat efek jera yang ditimbulkan bagi siswa. Jadi nanti diharapkan siswa tidak akan berani melanggar aturan-aturan di sekolah termasuk aturan memakai sepatu, karena bagi siswa yang memakai sepatu yang tidak sesuai standar akan disita pihak sekolah dan tidak akan dikembalikan bahkan akan dikremasi biar menjadi abu.
Mau rapat dulu… Soale besok Senin Ujian Sekolah bagi Siswa Kelas XII.

2 komentar:

aviciena 8 Mei 2009 pukul 10.15  

keren... keren.. keren...
tapi ada yang lebih seru pak.. web komunitas smk n 2 adiwerna.. ada forumnya....
lengkap semua user bisa posting... bagi yang berminat langsung sign up alias daftar aja

CANDRA GATE 11 Mei 2009 pukul 11.58  

PAK KHARIEL SEKARANG GAK NGE BAND SAMA PETER PAN LAGI YA ?? LUNA MAYA GIMANA PAK ?? BUAT SAYA AJA YAH...